BIGSPIN – Game Mobile Legend hingga saat ini masih digemari oleh orang-orang. Hal ini karena game ini memang cukup asik dan adiktif. Perkembangan Mobile legends dari tahun ke tahun membuat game besutan Monton ini semakin menarik. Digame Mobile Legends kamu bisa bertemu dengan banyak orang baru, main bareng teman dan mengobrol dengan mereka saat battle berlangsung.
Nah, digame ini antar pemain biasanya punya istilah-istilah yang unik dan sering digunakan saat bermain. Buat kamu yang masih pemula game ini dan masih belum mengerti istilah istilah di Mobile Legends, Kamu berada diartikel yang tepat. Karena kali ini Bigspin akan memberikan beberapa istilah yang sering digunakan di game Moba ini. Lantas apa saja kah itu? Penasaran? Yuk simak penjelasan dibawah ini!
a.Cool Down (CD)
CD atau Cool Down artinya waktu jeda sebelum menggunakan skill atau item di dalam game. Saat cooldown, para pemain harus menunggu beberapa saat sampai skill atau item dapat digunakan kembali.
b. Away From Keyboard (AFK)
AFK atau away from keyboard artinya sang pemain meninggalkan permainan ditengah-tengah putaran permainan. Hal ini dianggap dapat melemahkan kekuatam tim dalam bermain.
c. Farming
Farming artinya kegiatan untuk bertani. Namun digame Mobile Legends, istilah Farming ini mengacu pada kegiatan untuk mencari emas atau gold. Pencarian ini dapat dilakukan di jungle atau ketika menculik musuh yang melakukan kesalahan.
d. Backdoor
Backdoor merupakan istilah menyerangtower musuh tanpa bantuan dari creep atau minion. Strategi ini hanya bisa dilakukan oleh hero yang bisa menembak di luar jangkauan tower atau jika daerah tower tinggal sedikit.
e. Funneling
Funneling atau Funnel merupakan strategi dimana support hero menahan creep hingga hard carry datang untuk mengambilnya. Strategi ini biasanya digunakan jika kamu ingin mempertahankan satu hero. Lewat strategi ini, gold akan diberikan oleh hero carry dan bukan oleh hero support.
f. Gold Lane
Gold Lane merupakan salah satu lane yang bersebranagn dengn Exp Lane yang bisa terletak diatas atau di bawah dan lokasinya jauh dari turtle pertama kali akan muncul. Hero di lane ini akan dengan cepat membeli item agar mempunyai damage yang tinggi ke lawan.
Gold Lane cocok diisi oleh haro Marksman agar bisa berkembang dengan cepat karena hero ini cukup sulit jungle di awal game dan kurang cocok utnuk roaming.
g. Carry
Carry merupakan istilah untuk hero yang kamu mainkan yang dapat meningkatkn performa anggota tim. Saat kamu bermain, dan rekan setimmu, menyuruh kamu menjadi Carry, maka kamu harus mencari hero yang punya potensi utnuk carry anggota tim lainnya.
h. Jungler
Jungler adalah role yang tugasnya mengontrol bagian hutan untuk mendapatkan sejumlah objektifitas seperti turtle atau lord yang sangat berguna selama permainan berlangsung.
Saat push rank, sebuah tim wajib mempunyai pemain yang berperan sebagai jungler. Hero Assasin sangat cocok untuk mengisi role ini.
i. Buff
Buff adalah status tambahan yang harus dimiliki setiap hero, terkhusunya hero hero carry atau yang mampu membawa kemenagan dan perbedaan. Buff ini dapat kamu peroleh dengan membunuh creep jungle. Statusmu juga akan meningkat, baik dari segi serangan physical maupun magical.
j. Bait
Bait merupakan istilah yang mengacu pada strategi untuk memancing musuh keluar dari strategi yang mereka lakukan Misalnya, ketika tim lawan melakukan strategi bertahan, tim kamu melakukan bait agar salah satu hero yang bertahan maju sehingga pertahanan tim lawan menjadi rentan.n
Nah, demikianlah istilah istilah yang sering digunakan di Mobile Legends. Semoga ulasan kami dapat bermanfaat untuk kamu!